Latest Recepi :

Kari kambing

Bahan:
1 kg daging kambing, potong persegi panjang dengan tebal 1 cm
1,5 liter air
700 ml santan kental
3 sdm minyak, untuk menumis

 Bumbu yang dihaluskan:
10 butir bawang merah
6 siung bawang putih
15 buah cabai merah keriting
3 sdt ketumbar sangrai
1/2 sdt jintan sangrai
2 sdt adas sangrai
1/2 sdt klabet
4 cm jahe
3 cm kunyit
1 1/2 sdm garam

Bumbu lainya:
4 cm kayu manis
7 buah cengkih
2 buah pekak
5 buah kapulaga

Cara Membuat:
  1. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, tambahkan bumbu lainnya, dan aduk hingga rata       
  2. Masukan daging kambing, aduk hingga berubah warna.
  3. Tambahkan air, masak hingga daging setengah matang.
  4. Tuangkan santan kental, aduk hingga mendidih, kemudian kecilkan apinya, masak hingga daging empuk dan kuah mengental
  5.  Angkat dan sajikan.

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Resep Kita Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger